Pengertian dan Cara Membuat Kata Pengantar Yang Baik dan Benar

Inilah pengertian dan cara membuat kata pengantar yang baik dan benar versi masukuniversitas. Kata pengantar merupakan faktor penting dalam pembuatan karya tulis. Baik karya tulis populer, ilmiah maupun non ilmiah, kata pengantar memiliki peranan yang sama penting seperti halnya pada daftar pustaka, daftar isi dan biografi penulis. Makalah menjadi sebuah karya tulis yang lengkap dan baik jika menyertakan dengan ucapan kata pengantar didalamnya.

Pengertian Kata Pengantar

pengertian kata pengantar

Menurut Wikipedia Indonesia, kata pengantar adalah halaman yang menguraikan ucapan-ucapan penulis atas diselesaikannya penulisan sebuah karya tulis. Dalam kata pengantar biasanya berisi tentang ucapan syukur, ucapan terimakasih, manfaat serta tujuan penulisan serta saran dan kritik yang membangun. Terbagi menjadi 3 bagian yaitu pembukaan, isi dan penutup, kata pengantar sebaiknya mengandung beberapa unsur, yaitu:

  • Berisi ungkapan syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa
  • Penjelasan tentang gambaran isi karya tulis yang telah berhasil diselesaikan (uraian singkat terkait isi dan tema karya tulis tersebut).
  • Ucapan terimakasih kepada sekelompok orang, seseorang atau lembaga, organisasi yang telah berkenan membantu
  • Penulisan nama kota, tanggal, bulan, tahun secara lengkap serta nama lengkap penulis.
  • Uraian harapan penulis terhadap karangan tersebut
  • Uraian manfaat karya tulis tersebut bagi pembaca
  • Uraian kesediaan penulis menerima saran dan kritik dari pembaca

Cara membuat kata pengantar yang baik dan benar

cara membuat kata pengantar

Keberadaan kata pengantar dalam sebuah karya tulis sangat penting untuk mendukung kredibilitas dan profesionalitas karya tulis tersebut. Selain itu, kata pengantar juga merupakan perwujudan rasa hormat penulis kepada pembaca setianya.

Dalam proses merangkai kata pengantar sebaiknya gunakanlah kalimat efektif dan bahasa yang baku sehingga lebih mudah mengerti oleh pembaca. Kata-kata yang tepat juga perlu bahan perhatian dalam proses penyusunan kata pengantar. Penggunaan kata-kata yang baik dan benar baik dalam kalimat pembuka, kalimat penutup maupun isi kata pengantar tentunya menjadi hal yang juga perlu perhatian dalam membuat kata pengantar.

Untuk lebih jelasnya, berikut ini kami uraikan beberapa langkah tepat membuat kata pengantar:

1. Ucapan Terima Kasih Tuhan Yang Maha Esa

Cara membuat kata pengantar pertama adalah uraikan ucapan terimakasih kepada Tuhan Yang Maha Esa pada Paragraf pertama. Ucapan terimakasih dapat Anda sampaikan disertai dengan judul makalah di paragraf pertama.

“Dengan menyebut nama Tuhan yang Maka Kasih dan Penyayang, penulis panjatkan puji syukur, atas rahmat dan hidayah-Nya, penulis telah berhasil menyelesaikan makalah dengan judul (… )”

2. Uraikan Tujuan Penulisan Makalah pada Paragraf Kedua.

Nah, yang kedua juga jangan pernah tinggalkan. Tujuan penulisan harus ada. Misalnya, seperti berikut ini.

“Penelitian ini penulis laksanakan untuk memenuhi kewajiban sebagai syarat untuk menyelesaikan tugas mata pelajaran Bahasa Indonesia”

3. Ucapan Terimakasih pendukung

Paragraf ketiga dalam kata pengantar biasanya berisi ucapan terimakasih pada pihak yang telah membantu proses penyusunan karya tulis atau makalah.

“Makalah Bahasa Indonesia yang berisi tentang penggunaan struktur kalimat ini telah semaksimal mungkin penulis susun dan selesaikan. Dengan ini, penyusun sampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah berkenan membantu proses penyusunan hingga makalah ini berhasil diselesaikan”

4. Kritik dan Saran

Paragraf keempat berisi saran dan kritik tentang isi karya tulis tersebut.

“Penulis menyadari bahwa makalah yang telah disusun memiliki banyak kekurangan baik dalam gaya bahasa maupun teknik penulisan. Oleh karena itu, penulis sangat terbuka menerima kritik dan saran pembaca agar karya tulis ini dapat diperbaiki”

5. Penutup

Cara membuat kata pengantar untuk paragraf kelima adalah penutup. Dalam bagian penutup sertakan dengan nama terang penyusun dan tanda tangan.

“Penyusun berharap makalah ini senantiasa memberi manfaat dan menginspirasi para pembaca.”

Yogyakarta, 26 Januari 2019

Kunthi Prabaning Tyas

Selengkapnya, yuk kita baca artikel sebelumnya >> Contoh kata pengantar

Setelah teman-teman sudah mengetahui pengertian, dan cara membuatnya. Nah, kali ini seperti apa contoh dalam pembuatan kata pengantar. Silakan baca selengkapnya.

Kata Pengantar Makalah Ekonomi

Puji syukur kami panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa, berkat rahmat dan hidayah-Nya, Makalah Ekonomi Pembangunan ini dapat diselesaikan oleh penulis tepat waktu.

Penulis mengucapkan terimakasih kepada seluruh pihak yang telah bersedia membantu dalam proses pembuatan makalah ini. Tanpa dukungan dari berbagai pihak tentunya makalah ini tidak dapat selesai tepat waktu.

Kami sadari masih banyak tersimpan kekurangan dalam makalah ini. Oleh karena itu, kami terbuka menerima saran dan kritikan dari pembaca untuk kesempurnaan makalah ini. Semoga Makalah Ekonomi Pembangunan ini dapat bermanfaat bagi seluruh pembaca.

Jakarta, 20 Oktober 2019
Penulis

Kata Pengantar Makalah Sederhana

Puji syukur kami panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa karena rahmat dan hidayah-Nya, kami dapat menyelesaikan Makalah Tugas Kuliah Sosiologi ini dengan baik.

Kami ucapkan terimakasih kepada dosen dan teman-teman yang telah bersedia membantu proses penyusunan makalah ini. Kami sadari penyusunan makalah ini masih tersimpan banyak kekurangan dan jauh dari kesempurnaan. Oleh karena itu, kami mohon maaf atas ketidaksempurnaannya. Kami juga mohon saran dan kritik agar makalah ini dapat kami perbaiki sehingga kelak kami bisa menyusun karya tulis dengan lebih baik lagi.

Besar harapan kami agar makalah yang kami susun ini dapat memberi manfaat baik bagi diri sendiri, teman-teman maupun seluruh pembaca makalah ini

Yogyakarta, 10 November 2019
Penyusun

Kata Pengantar Laporan Kerja Praktek

Puji syukur penulis panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa, atas berkat, rahmat dan hidayah-Nya, penulis dapat menyusun dan menyelesaikan Laporan Pelaksanaan Kerja Praktek ini.

Kerja Praktek adalah kurikulum yang wajib ditempuh di Fakultas Teknik STT Telkom Bandung. Laporan Kerja Praktek ini disusun untuk melaporkan data-data yang penulis peroleh dari pelaksanaan kerja praktek yang berlangsung lebih kurang 3 bulan di PT Pertamina Jaya Indonesia.

Proses penyusunan hingga penyelesaian laporan kerja praktek ini tidak lepas dari bantuan banyak pihak yang membantu dan memberi masukan-masukan pada penulis. Oleh karena itu, penulis ucapkan terimakasih kepada:

1. Dosen Pembimbing
2. Pimpinan PT Pertamina Jaya Indonesia
3. Karyawan PT Pertamina Jaya Indonesia

Penulis menyadari masih terdapat banyak kekurangan dalam laporan ini , baik dari materi, gaya bahasa maupun teknik penyajiannya. Oleh karena itu, penulis mengharapkan saran dan kritik yang membangun dari seluruh pembaca.

Terimakasih.

Bandung, 4 Januari 2019
Penulis

Penutup

Itulah 5 hal yang perlu teman-teman perhatikan, bagaimana cara membuat kata pengantar. Ingat, jangan sampai salah. Dalam pembuatan tulisan dengan menggunakan laptop maupun komputer yang sering terjadi yang namanya typo atau salah ketik. Nah, untuk mengurangi kesalahan tersebut, maka baca kembali yah. Tetap semangat dalam pembuatannya. [Baca juga: contoh kata pengantar makalah, skripsi, laporan].

error: Content is protected !!